solusi gigi yang ukuranya tidak sama

Pertanyaan

Dok sy mw tanya gigi saya depan ukurannya tidak sama,,,,1 besar dan 2 keci kecil ,,,,yg kcil itu gigi susu sering goyang dan renggang,,,,,,gmn y dok solusinya,,,,,,,?shg saya malu bila tersenyum dgn barisan gigi saya,,,,,,,,dan kira2 menghabiskan biaya berapa?

Vivi

Jawaban

Dear Vivi,

untuk ukuran gigi biasanya sama sehingga enak dilihat. Namun jika yang terjadi gigi tidak sama ukuran, banyak hal yang bisa dilakukan untuk perbaikinya, dilihat dari berbagai sisi. pertanyaan yang penting adalah

1. Seberapa besar perbedaan ukuran
2. Bagaimana kondisi gigi keduanya.

pertanyaan tersebut dapat dijawab dengan pemeriksaan khusus, sehingga dapat ditentukan perawatan yang maksimal.
namun hanya sekedar alternatif perawatannya berkisar, pemakaian Behel, pembuatan gigi tiruan, hingga yang paling sederhana dengan penambalan gigi saja.

Terima kasih

Dentassure Dental Healthcare