PSA

Pertanyaan

Dok, kalo habis PSA itu wajib bikin crown ya? Kalo misalkan habis PSA, ada jeda waktu sebulan baru bisa bikin crown gimana? Bermasalah kah? Thank you

Cynthia

Jawaban

Hai Cynthia,

memang secara ilmiah, setelah PSA atau perawatan saluran akar dianjurkan untuk dilakukan pemasangan crown, dengan pertimbangan gigi akan lebih rapuh, dan mengurangi risiko terjadinya fraktur atau patah. Sehingga sebaiknya segera setelah perawatan saluran akar dilakukan pemasangan crown.

bagaimana jika ditunda selama sebulan.? Selama gigi tersebut dapat dijaga keutuhannya, tidak masalah.

terima kasih

Dentassure Dental Healthcare