Orthodontic trainer
Pertanyaan
Malam dok, apakah Orthodontic trainer aman utk digunakan dan apakah bisa dgunakan untk menormalkan rahang bawah yg agak maju ke depan? Terimakasih
Jawaban
Hai Ari,
Orthodontic Trainer adalah sebuah alat untuk digunakan sebagai pre-treatment dalam menggerakan gigi yang sudah di analisa diagnosa dan kondisi per kasusnya.
Jadi jika pertanyaannya adalah masalah keamanan dalam menggunakan alat ini, jawabannya adalah aman jika di awasi penggunaannya oleh dokter gigi.
Dan untuk pertanyaan " Apakah bisa digunakan untuk menormalkan rahang bawah ?" alat ini sangat dipertanyakan kemampuannya, karena alat seperti ini banyak keterbatasannya, maka seringkali alat ini dipakai sebagai alat pendahuluan, bukan sebagai perawatan.
JIka Ari memiliki pertanyaan lebih lanjut mengenai kondisi rahang bawah yang maju kedepan, dapat mengkonsultasikannya ke dokter gigi atau Tim Dentassure kami dapat membantu Ari.
Terima kasih